Penerapan Algoritma Decision Tree untuk Meningkatkan Ketepatan Klasifikasi Kerusakan Alat Berat Berbasis Website

Abstract Views: 48   PDF Downloads: 51

Authors

  • Indah Khairani Nasution Universitas Islam Sumatera Utara, Medan
  • Khairuddin Nasution Universitas Islam Sumatera Utara, Medan
  • Mhd. Zulfansyuri Siambaton Universitas Islam Sumatera Utara, Medan

DOI:

https://doi.org/10.56211/sudo.v3i4.741

Keywords:

Decision Tree; Prediksi Kerusakan; C4.5; Penambangan Batu Bara

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan ketepatan prediksi kerusakan alat berat pada perusahaan Grand Indo Perkasa, yang bergerak di bidang penambangan batu bara di Sumatera Selatan. Kerusakan alat berat sering menjadi masalah kritis yang dapat menghambat operasi, meningkatkan biaya, dan mengurangi produktivitas. Untuk mengatasi masalah tersebut, penelitian ini mengembangkan aplikasi berbasis web menggunakan algoritma Decision Tree C4.5, yang dirancang untuk menganalisis data historis kerusakan dan memprediksi potensi masalah secara lebih akurat.

Proses penelitian meliputi pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi literatur, serta pemodelan sistem dengan alat bantu UML. Data yang digunakan terdiri dari informasi terkait lima jenis alat berat dengan total 58 seri, 9 merek, dan 16 model. Algoritma C4.5 diterapkan untuk menentukan pola dari atribut kerusakan, menghasilkan pohon keputusan yang mendasari sistem prediksi. Perhitungan gain menunjukkan atribut ke-9 sebagai node akar, menjadi dasar untuk keputusan lanjutan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi ini mampu meningkatkan efisiensi manajemen alat berat dengan menurunkan downtime dan mempercepat diagnosa. Implementasi berbasis web memberikan keuntungan aksesibilitas tinggi, memungkinkan teknisi dan manajer untuk memantau kondisi alat berat secara real-time dan mengambil tindakan preventif secara tepat waktu. Penelitian ini membuktikan bahwa integrasi algoritma Decision Tree dengan aplikasi berbasis web merupakan solusi efektif untuk mendukung operasional di sektor pertambangan batu bara.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Putra, M. I. H. (2018). Analisis Pemilihan Alat Berat Pada Pekerjaan Galian Dan Timbunan Proyek Pembangunan Fakultas Hukum Uii (Heavy Equipment Choice Analysis on Cut and Fill Work Of Uii Law Construction).

Ramadhon, R. Nuansa., dkk. (2024). Implementasi Algoritma Decision Tree untuk Klasifikasi Pelanggan Aktif atau Tidak Aktif pada Data Bank. Karimah Tauhid, 3(2), 1860-1874.

Mudhari, M. A. (2018). Sistem Informasi Pemetaan Kantor Pemerintah Kabupaten Situbondo Berbasis Web. Jurnal Ilmiah Informatika, 3(2), 235–241. https://doi.org/10.35316/jimi.v3i2.642

Rachmad Hakim.S (2018). “Pengertian Aplikasi”. Retrieved from https://lesmardin1988.wordpress.com. Di akses 6 November 2024

Kani, M. (2020). Algoritma dan Pemrograman. Tangerang Selatan: Universitas Terbuka

Munir, R. (2011). Algoritma dan Pemrograman dalam Bahasa Pascal dan C (Edisi Revisi). Bandung: Informatika Bandung.

Issad, H. A., Aoudjit, R., & Rodrigues, J. J. (2019). A comprehensive review of Data Mining techniques in smart agriculture. Engineering in Agriculture, Environment and Food

Han, J., Kamber, M., & Pei, J. (2019). Data Mining: Concept and Techniques, Third Edition. Waltham: Morgan Kaufmann Publishers

Bahri, S., & Lubis, A. (2020). Metode Klasifikasi Decision Tree Untuk Memprediksi Juara English Premier League. Jurnal Sintaksis, 2(1), 63–70.

Nasrullah, A. Husn. (2021). Implementasi Algoritma Decision Tree Untuk Klasifikasi Produk Laris. Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer, 7(2), 45–51. https://doi.org/10.35329/jiik.v7i2.203

Vulandari, R. T. (2017). Data Mining Teori Dan Aplikasi Rapidminer. Yogyakarta

Adinungroho, S. (2018). Implementasi Data Mining Menggunakan Weka. Malang.

Azahari, N. (2021). Rekomendasi Penerimaan Beasiswa Yayasan Untuk Siswa Baru SMK TI Airlangga dengan Algoritma C4 . 5. 5(April), 609–614.

Downloads

Article History

Submitted: 09-01-2025
Published: 11-06-2025
Pages: 183-200

PlumX Metrics

How to Cite

Nasution, I. K., Nasution, K., & Siambaton, M. Z. (2025). Penerapan Algoritma Decision Tree untuk Meningkatkan Ketepatan Klasifikasi Kerusakan Alat Berat Berbasis Website. Sudo Jurnal Teknik Informatika, 3(4), 183–200. https://doi.org/10.56211/sudo.v3i4.741

Most read articles by the same author(s)